Soal dan Kunci Jawaban Mentari Kasih Sayang

1. Selama 22 tahun masa kenabian, jumlah perang yang diikuti Rasulullah tak lebih dari jumlah jari di tangan kita. Rasulullah tidak pernah menjadikan perang sebagai fondasi, melainkan hanya hal insidental yang sifatnya sementara. Di bawah ini yang bukan merupakan cara Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasalam untuk mewujudkan perdamaian yaitu ….

  • Beliau datang bukan dengan azab, melainkan dengan rahmat
  • Beliau diutus bukan untuk mematikan, melainkan untuk membangkitkan
  • Beliau mencari solusi pemecahan masalah melalui perang
  • Beliau menggunakan strategi birokrasi dan politik

2. Salah seorang sosok yang selalu menekan, mengancam, dan menghina Rasulullah hingga selalu melontarkan kata-kata hinaan: “Wahai Muhammad, aku menyiapkan seekor kuda, setiap hari aku memberinya 16 takar jagung. Aku akan membunuhmu diatas punggungnya.” Sosok ini adalah ….

  • Ubay bin Khalaf
  • Abu Jahal
  • Abu Sufyan
  • Abdullah bin Ubay

3. Buku “Mentari Kasih Sayang Rasulullah” mengkaji sirah Nabi dari perspektif yang baru dan metode yang khas, karena metode ini membahas sosok Nabi dan beriksah seputar, kecuali ….

  • Nabi penebar kasih sayang, bukan Nabi penjagal
  • Nabi tentara yang mematikan musuhnya, bukan Nabi yang ingin menyelamatkan lawannya
  • Nabi penyeru perdamaian, bukan nabi gila perang
  • Nabi yang memerangi perlawanan musuh, bukan pribadi musuh itu sendiri

4. Kakek buyut keenam Nabi yang melakukan pembaharuan signifikan terhadap birokrasi dan administrasi Kota Mekkah, hingga akhirnya berhasil mengambil alih tanggung jawab kepemimpinan dari kabilah Khuza’ah yaitu ….

  • Hasyim bin Abdu Manaf
  • Abdu Manaf bin Qushai
  • Qushai bin Kilab
  • Zuhrah bin Kilab

5. Ada lima belas “jabatan” yang diemban oleh para pengelola Mekkah pada masa kepemimpinan Qushai bin Kilab. Qushai mempercayakan setiap suku arab untuk mengemban salah satu dari tugas-tugas ini. Salah satu tugas yaitu “Al-Imarah” yang artinya ….

  • Penyiapan makanan khususnya bagi fakir miskin yang melaksanakan ibadah haji
  • Menangani urusan luar suku dan menadi semacam utusan khusus
  • Bertanggung jawab atas kehormatan Ka’bah agar tidak seorang pun yang beucap tidak wajar, cabul, bertengkar atau mengeraskan suara
  • Berkewajiban untuk menyiapkan air, khuususnya bagi mereka yang berkunjung untuk melaksanakan haji

6. “Bagaikan nila setitik yang merusak susu sebelanga.” Reputasi Rasulullah selama empat puluh tahun termasuk perannya sebagai juru damai diabaikan oleh kafir Quraisy bahkan Rasulullah digolongkan sebagai musuh terbesar Quraisy. Hal ini disebabkan oleh faktor ….

  • politik
  • ekonomi
  • sosial
  • budaya

7. Rasulullah biasa singgah di pemukiman-pemukiman para delegasi yang datang dari luar Mekkah. Beliau duduk dan berbincang bersama mereka untuk mengenalkan ajaran Islam serta menyeru mereka ke jalan Allah SWT. Tujuan beliau hanya satu yaitu ….

  • Agar setiap manusia mampu melaksanakan nilai-nilai kebaikan dan menjauhkan nilai-nilai keburukan dalam kehidupan sehari-harinya
  • agar setiap manusia mengenal tuhannya yang Maha Penyayang, sehingga dengan demikian segala pintu kemenangan abadi terbuka baginya
  • Untuk meningkatkan kualitas iman, Islam, dan ihsan para delegasi yang datang dari luar Mekkah
  • untuk membentuk masyarakat dunia yang penuh dengan kedamaian dan ketenangan tanpa diskriminasi dan eksploitasi

8. Setiap kali Rasulullah menyampaikan dakwahnya kepada seseorang, kafir Quraisy akan segera mendatangi orang tersebut setelah kepergian beliau. Kafir Quraisy menuduh Rasulullah sebagai seorang pembohong yang selalu berkata dusta serta menjuluki beliau dengan ash-Shabi. Di bawah ini yang bukan merupakn arti ash-Shabi yaitu ….

  • Sekelompok penyembah malaikat
  • Memiliki keyakinan bahwa tuhan menitipkan alam semesta dibawah kendali bintang-bintang
  • Pengguna ilmu sihir dan sulap
  • Menjadikan bintang sebagai media untuk mendapatkan informasi gaib

9. Para kerabat Rasulullah yang telah memeluk agama Islam sejak masa awal kenabian senantiasa menyokong dan mengulurkan bantuan serta pertolongan kepada beliau. Contohnya yaitu salah satu istri Rasulullah membuat makanan lalu Ali dan Zaid berkeliling Kota Mekkah sehingga penduduk Mekkah bisa menikmati hidangan tersebut. Ummul Mukminin yang dimaksud adalah ….

  • Aisyah binti Abu Bakar
  • Saudah binti Zam’ah
  • Khadijah binti Khuwailid
  • Hafshah binti Umar

10. Tetes darah pertama yang ditumpahkan dalam Islam yaitu ….

  • Ketika Rasulullah melemparkan tombak di tangannya dan menjatuhkan Ubay bin Khalaf dalam keadaan terluka
  • Ketika khalifah Umar bin Khattab ditusuk dari belakang saat sedang menjadi imam sholat Subuh
  • Perang Badar yang merupakan penaklukan besar pertama Rasulullah setelah hijrahnya dari Makkah ke Madinah 
  • ketika Sa’ad bin Abi Waqqas memukul kepala salah seorang kaum musyrik dengan tulang dagu unta

11. Ketika Rasulullah sedang shalat di halaman Masjidilharam, Abu Jahal dan komplotannya melempari tubuh suci Rasulullah dengan kotoran dan plasenta hewan sembelihan kemudian mereka tertawa terbahak-bahak dan bergoyang. Hal yang dilakukan Rasulullah yaitu ….

  • Berkata kepada Abu Jahal dan komplotannya bahwa yang mereka lakukan akan medapat balasannya kelak
  • Menggeletukkan gigi lantaran jengkel telah diperlakukan tidak layak di depan banyak orang
  • Memandang kaum kafir Quraisy dengan pandangan penuh kebencian dan dendam
  • Mengadukandan menyerahkan semua perkara Quraisy kepada Allah subhanahu Wa Ta’ala

12. Peperangan besar yang diikuti Rasulullah seperti pada Perang Badar, Uhud, dan Hunain seluruhnya tidak lebih dari …, bahkan hanya … .

  • Sebulan, seminggu
  • Tiga hari, sehari
  • Sehari, setengah hari
  • Seminggu, tiga hari

13. Ketika Rasulullah melakukan persiapan untuk menghadapi pasukan Ahzab di perang Khandaq, beliau memperlakukan Bani Quraizha layaknya saudara. Namun Bani Quraizha justru berkhianat dan melakukan hal-hal sebagai berikut, kecuali ….

  • Menyalurkan bantuan logistik dan senjata kepada pasukan Ahzab
  • Menikam salah satu pasukan muslimin hingga terjadi pertumpahan darah
  • Menyebarkan mata-mata diseluruh penjuru Kota Madinah untuk kepentingan musuh
  • Melancarkan penyerangan kepada para wanita dan anak-anak tak bersenjata di dalam Kota Madinah

14. Pertempuran sengit umat muslim di Lembah Nakhlah dengan kafilah Quraisy yang membawa harta dan barang perniagaan untuk pendanaan perang melawan umat Islam. Pertempuran tersebut mengakibatkan tertawannya dua orang dari pihak musuh. Komandan yang memimpin perang tersebut adalah ….

  • Utsman bin Abdillah
  • Hakam bin Kaysan
  • Zaid bin Ad Datsinnah 
  • Abdullah bin Jahsy

15. Pada pasca Perang Badar yang menjadi penebus tawanan Kaum Musyrikin berdasarkan pesan yang dibawakan malaikat Jibril adalah ….

  • Harta rampasan perang dibagi dua dengan Kaum Musyrikin
  • Mengalah saat Perang Uhud
  • Kehilangan tujuh puluh nyawa umat islam di Perang Uhud
  • Menghukum mati tawanan kaum Musyrikin yang kejam

16. Jadilah sosok pemaaf dan surublah orang mengerjakan yang ma’ruf, serta jangan pedulikan orang-orang bodoh,” (QS al-A’raaf [7]: 199). Maksudnya yaitu:

  1. Memaafkan orang yang menzalimimu
  2. Berderma kepada orang yang kikir terhadapmu
  3. Menyambung tali silaturahim dengan orang yang memutuskannya
  4. Memerangi orang yang tida berada pada jalan Allah

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

17. Perlakuan Rasulullah Saw terhadap tawanan perang yaitu sebagai berikut:

  1. Rasulullah memanggil sahabat untuk membuka belenggu para tahanan
  2. Para sahabat mencari cara agar tahanan perang bisa terbebas
  3. Nabi Saw menyapa tawanan dengan ungkapan menarik simpati
  4. Tawanan perang memperlakukan Rasulullah seperti Rasulullah memperlakukan mereka

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

18. Sebab keberhasilan Fathu Mekkah yaitu berkat strategi-strategi jitu dan penanaman cinta yang telah Rasululah kerahkan sebagai berikut:

  1. Selalu membangun hubungan diplomasi yang baik dengan penduduk Mekkah
  2. Menikahi anak pemimpin Bani Musthaliq yaitu Juwairiyah binti Harits 
  3. Menugaskan sebagian sahabat untuk menetap di Mekkah dan menyembunyikan identitas kesilamannya
  4. Keberadaan Khalid bin Walid sebagai kesatria rahasia diantara pembesar Quraisy

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

19. “Mudah-mudahan Allah menimbulkan kasih sayang di antara kamu dengan orang orang yang pernah kamu musuhi di antara mereka. Allah Mahakuasa. Dan Allah Maha Pengampun, lagi Maha Penyayang,” (QS al-Mumtahanah [60]: 7).

Secara eksplisit ayat tersebut memberitahukan bahwa:

  1. Api permusuhan penduduk Mekkah akan redup dan lenyap
  2. Cahaya kasih sayang akan tergantikan dengan situasi permusuhan
  3. Mewujudkan kedamaian diantara hegemoni permusuhan alam semesta
  4. Tak ada rasa kebencian pun di hati para musuh meski hanya sebesar zarah

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

20. Misi utama kafir Quraisy dalam Perang Badar adalah:

  1. Menuntut balas korban jiwa dan kekalahan pahit pada perang sebelumnya
  2. Melakukan monopoli perdagangan di wilayah Madinah
  3. Menyogok, menghasut, dan mengadu domba kaum muslimin
  4. Membinasakan umat Islam hingga ke akar-akarnya

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

21. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

  1. Seseorang yang memiliki tujuan untuk berkhidmat melayani umat manusia tidak akan berjalan sendirian serta tidak terburu-buru dalam menanggapi suatu permasalahan.
  2. Seseorang yang bertujuan meraih hati manusia melalui jalan dakwah dan tabligh sama halnya dengan mereka yang berceramah di atas mimbar tanpa tujuan yang jelas.

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

22. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

  1. Rasulullah menikahi Shafiyyah binti Huyay dan mensejajarkannya dengan Sayyidah Aisyah dan Shafiyyah
  2. Rasulullah menikahi Shafiyyah binti Huyyay untuk menghapus paradigma yahudiphobia yang kerap menghantui sahabat kala itu

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

23. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

  1. Sejatinya Baginda Nabi Saw. tidak pernah berpikir untuk menyiksa siapa pun walaupun itu para tawanan perang
  2. Beliaulah nabi akhir zaman yang dinanti-nanti oleh umat manusia

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

24. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

  1. Rasulullah mengimbau para sahabatnya untuk menceritakan dan memberitahukan Sa’ad bin Abi Waqqas bahwa saudaranya terbunuh.
  2. Sikap kasih sayang dan sensitivitas Rasulullah terhadap para tawanan sudah mencapai level tertinggi

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

25. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

  1. Perang adalah sebuah insiden yang mudah untuk dikendalikan dan dipadamkan layaknya api.
  2. Segala kejadian dan waktu peperangan berada di dalam kendali dan kehendak manusia sehingga dapat meminimalisir kesalahan

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

26. Pada saat Fathu Makkah Rasulullah menunggangi seekor unta yang beliau namakan ….

  • Al-Mustajaz
  • Al-Aris
  • Al-Qushwa
  • As-Samra

27. Ketika Fathu Makkah kaum kafir Quraisy menaruh harapan yang sangat besar kepada Abu Sufyan, di luar dugaan Abu Sufyan justru menerima uluran tangan Rasulullah dan menyerah tanpa perlawanan. Hingga Abu Sufyan menuai kecaman “Celakalah kau Abu Sufyan! Memang apa hebatyna tumahmu?.” dari salah seorang yaitu ….

  • Hindun binti Utbah
  • Amr bin Ash
  • Ikrimah bin Abu Jahal
  • Semua jawaban salah

28. Saat memasuki Kota Makkah, Rasulullah tidak membonceng salah satu pembesar kaum muslim di atas untanya melainkan membonceng seorang budak berkulit gelap dan berambut ikal. Sahabat tersebut adalah ….

  • Bilal bin Rabah
  • Usamah bin Zaid
  • Anas bin Malik
  • Ammar bin Yasir

29. Rasulullah Saw. memasuki Kota Mekkah melalui jalur al-Ma’la yang terletak di bagian utara Kota Mekkah. Tempat itu merupakan:

(1) Tempat syahidnya Sayyidina Yasir dan istrinya Sumayyah

(2) Tempat Bilal bin Rabah mengumandangkan azan pertama kali

(3) Makam ummul mukminin Siti Khadijah ra., simbol kesetiaan, ketulusan, dan pengorbanan

(4) Jalur pelarian kaum musyrikin karena tidak mampu mengalahkan pasukan Khalid

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

30. Perlawanan sejumlah oknum musyrik Mekkah terhadap pasukan Khalid bin Walid dipimpin oleh:

(1) Suhail bin Amr

(2) Shafwan bin Umayah

(3) Ikrimah bin Abu Jahal

(4) Wahsyi bin harb

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

31. Kota Mekkah merupakan tempat istimewa di hati Rasulullah. Pasca Fathu Mekkah Rasulullah mengqashar shalatnya selama tinggal di Mekkah. Hal ini mengindikasikan bahwa ….

  • Allah tidak membebani satu jiwa kecuali sebatas kemampuannya
  • Rasulullah tidak akan tinggal dan menetap selamanya di Mekkah
  • Rasulullah ingin menunjukan adanya kemudahan dalam agama Islam
  • Kaum muslimin telah melakukan perjalanan jauh dari Madinah ke Mekkah

32. Rasulullah Saw. menunaikan tugas mulia kenabian bukanlah dengan prinsip:

(1) melepaskan diri dari belenggu kefanatikan dan kebutaan yang menjajah hati

(2) melakukan tugas dan kewajiban dan berkata bahwa telah dilaksanakan dengan maksimal

(3) mencurahkan seluruh tenaga dan pikiran nya demi berimannya penduduk Mekkah

(4) mengharapkan andai penduduk Mekkah tidak menjauh dan lari dari dakwah beliau

Pernyataan di atas yang paling tepat adalah ….

  • (1), (2), dan (3) benar
  • (1) dan (3) benar
  • (2) dan (4) benar
  • Hanya (4) yang benar

33. Shafwan bin Umayyah adalah seorang kafir Quraisy yang menyelamatkan diri ke Jeddah, untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke Yaman menggunakan kapal. Akhirnya hatinya pun tersentuh yaitu dimulai ketika ….

  • Melihat usaha dan jerih payah Umair bin Wahb semata-mata demi dirinya
  • Melihat keteraturan jamaah shalat setibanya ia di Mekkah
  • Rasulullah memberikan bukti jaminan keamanan untuknya
  • Istrinya berusaha mengenalkan keindahan dan kemuliaan Islam kepadanya

34. Abu Sufyan merasa gembira ketika istrinya, Hindun binti Utbah meminta dibawa ke hadapan Rasulullah guna menyatakan keislamannya. Tak bertaham lama, kegembiraannya berubah menjadi kesedihan karena ….

  • Hindun binti Utbah dihalalkan darahnya untuk dibunuh dan dinyatakan mendapatkan hukuman eksekusi mati
  • Teringat insiden mengenaskan terbunuhnya paman Rasulullah, Hamzah bin Abdul Muthalib di tangan Wahsy
  • Hindun mengingatkan kembali  Rasulullah akan terbunuhnya dua saudara laki-lakinya dan anaknya sendiri di Perang Badar
  • Ada perasaan bimbang yang menyelimuti hati Hindun ketika prosesi baiat di Gunung Shofwah telah usai

 35. Ketika Ikrimah bin Abu Jahal melakukan pelarian ke Yaman, kapal laut yang ia tumpangi nyaris tenggelam karena badai besar, ia pun berteriak menyeru Lata dan Uzza. Awak kapal pun berseru: “Ucapkanlah kalimat ikhlas! Karena berhala-berhala kalian tidak akan bisa menyelamatkan kalian sedikit pun!.” Kalimat ikhlas yang dimaksud yaitu ….

  • سُبْحَانَ اللّهُ 
  • اَلْحَمْدُلِلّهِ
  • اَللّهُ اَكْبَرُ
  • لا إله إلا الله 

36. Pernyataan yang kurang tepat mengenai al-Muallafah Qulubuhum yaitu ….

  • Mereka yang baru saja memeluk Islam dan yang diharapkan akan memeluk Islam
  • Mereka yang diharapkan keburukannya tidak menyasar kepada orang-orang beriman
  • Mereka yang diberi perlakuan khusus oleh Rasulullah dengan pemberian hadiah untuk menguatkan hati mereka
  • Mereka yang menginfakkan hasil harta rampasan perang yang diperoleh untuk kelanjutan dakwah Islam

 

37. Rasulullah menekankan satu hal penting kepada para sahabat:

(1) Meski kalian telah berhasil mengumpulkan banyak manusia namun jika kalian belum mampu mendidik mereka untuk patuh dan taat, maka semua usaha yang telah kalian kerahkan hanyalah sia-sia

(2) Komunitas yang telah kalian bentuk suatu hari akan bersatu, walaupun pada hari ini mereka tampak memihak pada kalian!

Pernyataan yang tepat adalah ….

  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama benar, pernyataan kedua salah
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua benar
  • Pernyataan pertama salah, pernyataan kedua salah

38. Rasulullah berutang pada orang-orang yang diberikan kesempatan selama dua atau empat bulan untuk berpikir sebelum akhirnya memilih memeluk Islam. Alasan Rasulullah memilih langkah ini yaitu bukan karena ….

  • Hendak merangkul golongan-golongan yang masih ragu dan untuk bisa duduk akrab bersama mereka
  • Dapat menjadi jalan untuk bertemu langsung dan membuka pintu dialog dengan mereka
  • Masyarakat Mekkah pada saat itu sedang berada dalam situasi sulit sedangkan Perang Hunain sudah didepan mata
  • Untuk menaungi mereka dalam kenabian yang hangat dan menghancurkan segala penghalang dari hati

39. Abu Lahab merupakan salah satu orang lalim yang tidak segan-segan menyakiti Rasulullah, meskipun ia adalah paman kandung Nabi. Akhir kehidupan salah satu anaknya, Utaibah meninggal karena ….

  • Dimakan hewan buas ketika berburu
  • Benturan kayu ke kepalanya
  • Cedera di pertempuran uhud
  • Penyakit kronis yang dialaminya

40. Wahsyi bin Harb adalah pembunuh paman Rasulullah, Abu Umarah Hamzah ra.  Ia masuk Islam setelah berdialog panjang dengan Rasulullah dan turun beberapa firman Allah yaitu, kecuali ….

  • Q.S. Zumar: 53
  • Q.S. At-Taubah: 37
  • Q.S. An-Nisa: 48
  • Q.S. Al-Furqan: 70

41. Berikut tujuan mulia di balik pernikahan Rasulullah SAW bersama istri-istri beliau yang paling tepat adalah..

  • Untuk membangun hubungan dengan setiap kabilah dan wilayah masing-masing istri beliau
  • Untuk memperbanyak keturunan yang menjadi penghuni dunia
  • Untuk mengangkat derajat perempuan yang kurang beruntung dengan menyuntingnya
  • Untuk membantu Rasulullah dalam kebutuhan perang

42. Pernikahan Nabi dengan istri-istri beliau sangat membantu dalam penyebaran dakwah islam. Berikut nama istri nabi yang menjadi titik penentu dalam melembutkan hati Khalid bin al-Walid adalah…

  • Sayyidah Ummu Salamah
  • Sayyidah Maimunah
  • Sayyidah Khadijah
  • Sayyidah Juwairiyyah

43. Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Rasul memohon berdoa kepada Allah agar mengangkat azabnya dari penduduk Mekkah dan menurunkan hujan beserta Rahmat-Nya.
  2. Rasulullah membagikan Ganimah Khaibar kepada penduduk Madinah
  3. Rasulullah mengirimkan bantuan untuk kaum Quraisy Mekkah melalui ‘Amr bin Umayyah kepada Abu Sufyan dengan melafalkan akad jual beli.
  4. Rasulullah membagikan Ganimah Khaibar kepada penduduk Mekkah
  5. Rasulullah memberikan bantuan kepada Kaum Quraisy berupa unta dan bahan pokok untuk kebutuhan selama kemarau

Dari pernyataan diatas yang termasuk bentuk kasih sayang dan bantuan yang diberikan Rasulullah adalah…

  • 1, 2 dan 5
  • 3, 4 dan 5
  • 1, 3 dan 4
  • 2, 3 dan 4

44. Penyebab utama keislaman Addas ra. adalah saat Rasulullah Saw. bertanya padanya “Dari negeri manakah asalmu, wahai Addas, dan apa agamamu?” Ia menjawab, “Aku beragama Nasrani dan berasal dari Naynawa.” Kemudian Rasulullah berkata “Dari negeri lelaki yang sholeh”. Siapa Nabi saleh yang dimaksud Rasulullah Saw. yang asalnya sama dengan Addas ra.?

  • Nabi Yusuf
  • Nabi Yunus
  • Nabi Musa
  • Nabi Isa

45. Abu Jandal kembali lagi ke Mekkah setelah di teguhkannya Perjanjian Hudaibiyah yang merupakan secercah harapan baru bagi dirinya dan mereka yang tertindas selama ini di Mekkah, salah di antara lainnya adalah Abu Bushair. Namun ketika Abu Bushair menuju Madinah untuk meminta pertolongan kepada Rasulullah, namun beliau tetap memegang janjinya dalam Perjanjian Hudaibiyah. Akhirnya Abu Bushair kembali ke Mekkah bersama delegasi Quraisy ke Mekkah. Dalam perjalanan menuju Mekkah terdapat peristiwa…

  • Disiksanya Abu Bushair oleh delegasi Quraisy saat perjalanan menuju Mekkah
  • Abu Bushair melarikan diri menuju Madinah
  • Abu Bushair bersama delegasi Quraisy di cegat oleh kabilah lain di Zulhulaifah
  • Pembunuhan Khunais oleh Abu Bushair

46. Manakala sampai Dzi Thuwa terdengar pekikan suara takbir dan talbiyah. Momen ini menjadi kali pertama kaum muslim belajar dari Rasulullah Saw. secara langsung bagaimana cara menghormati dan memuliakan Ka’bah. Peristiwa itu terjadi pada saat…

  • Rasulullah melakukan Haji Wada’
  • Rasulullah melakukan Umrah Qadha
  • Rasulullah berada di Az-Zhahran pada saar Haji Wada’
  • Hari ke sepuluh bulan Zulhijjah pada saat Umrah Qadha

47. Atas perbuatan kriminal Quraisy Mekkah yang mana telah melanggar Perjanjian Hudaibiyah, maka Rasulullah memilih jalan dialog untuk menyelesaikan konflik ini dengan mengutus Dhamrah. Dari tiga pilihan alternatif yang diberikan, yang dipilih oleh kaum Quraisy Mekkah adalah…

  • Menyerahkan Membayar denda/ganti rugi atas korban yang diderita suku Khuza’ha
  • Membatalkan perjanjian pertahanan mereka dengan suku Nafatsah/Bakr
  • Menerima risiko pertempuran akibat pelanggaran dan batalnya Perjanjian Hudaibiyah
  • Menolak semua alternatif yang diberikan karena dianggap merendahkan martabat kaum Quraisy Mekkah

*Semua jawaban untuk soal nomor 47 dibenarkan (Bonus)

48. Abu Sufyan merasa begitu takjub dan merasa terenyuh ketika … dan pada akhirnya dengan gemetar, Abu Sufyan berucap “Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah, dan Muhammad adalah Rasulullah”

  • Menyaksikan para sahabat secara serempak menundukkan kepala untuk bersujud
  • Melihat Rasulullah menyampaikan ceramah seusai sholatnya
  • Menyaksikan kebaikan rasulullah memberi hadiah untuk orang-orang Quraisy Mekkah
  • Menjumpai umat islam bersama menyerukan takbir dan talbiyah

 

49. Setelah Abu Sufyan masuk islam, Rasulullah memberikan kedudukan kepada Abu Sufyan antara lain, kecuali…

  • Siapa pun yang masuk ke rumah Abu Sufyan, maka dia akan aman
  • Siapa pun yang masuk ke rumah Abbas, maka ia akan aman
  • Siapa pun yang masuk ke masjid, niscaya ia akan aman
  • Siapa pun yang menutup pintu rumahnya, niscaya ia akan aman

50. Ayat yang menjelaskan pentingnya memberikan rasa aman bagi orang yang meminta perlindungan dan bersuaka di bawah naungan Rasulullah Saw adalah..

QS. al-Ahzab:6

QS. al-Fath:25

QS. at-Taubah:7

QS an-Nisa:92

Welcome Back!

Login to your account below

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Add New Playlist

Tanya Admin
Hallo,
Ada yang bisa kami bantu?